[image_slider_no_space height=”450″ navigation_style=”dark” highlight_active_image=”yes” images=”25461,25462,25463,25464,25465,25466,25467,25468,25469″]

M83 mengunjungi Jakarta dalam rangka tur album terbaru mereka yang berjudul Junk. Ini merupakan pertama kalinya grup musik elektronik yang digawangi oleh Anthony Gonzales berkunjung ke Indonesia.

Acara sedikit terhambat karena kendala cuaca yang tidak bisa diprediksi. Hujan mengguyur kota Jakarta semenjak siang hari sampai malam. Acara yang direncanakan mulai dari jam 6, mundur satu jam. Walaupun hujan membuat venue acara lapangan D menjadi becek, tapi terlihat beberapa music enthusiast ada yang siap dengan sendal jepitnya.

Konser dibuka dengan lagu kebangsaan “Indonesia Raya” dan dilanjutkan dengan penampilan dari Bottle Smoker. Duo musisi elektronik asal Bandung ini tampil nyentrik dengan pakaian astronaut dan penampilan ala Indian. Set panggung yang disiapkan terlihat tidak maksimal karena ditutupi oleh terpal untuk menghindari equipment terkena air hujan, namun Bottle Smoker tetap menunjukkan penampilan maksimal mereka sampai lagu puncak ‘Equilibrum’.

Setelah satu jam menunggu sound check, akhirnya terbayar sudah penantian music enthusiast yang tampak sudah memadati area depan panggung. M83 membuka penampilan mereka dengan lagu ‘Reunion’ yang diambil dari album nominasi Grammy ‘Hurry Up, We’re Dreaming’. Tata cahaya panggung yang sangat bagus berhasil mengemas penampilan Anthony Gonzales dan teman-teman secara apik. ‘Do It, Try It’ menjadi set kedua yang diambil dari album terbaru mereka ‘Junk’.

M83 Jakarta Setlist:

1.Reunion
2.Do It, Try It
3.Steve Mc Queen
4.We Own The Sky
5.Intro
6.Walkway Blues
7.Ok Pal
8.Bibi The Dog
9.Road Blaster

10.Wait
11.Oblivion
12.Go
13.Midnight City
14.Echoes
15.Outro

Encore
1.Solitude
2.Couleurs
3.Lower

[wp-review id=”25459″]