‘Sleep to Dream’ – Perwujudan Mimpi Go International Krisdayanti

Diva musik pop Indonesia, Krisdayanti, yang akrab disapa KD, akhirnya merilis single debut internasionalnya ‘Sleep to Dream’ dan ‘In Love Again’. Lagu ini menjadi perwujudan mimpi KD untuk bisa go international dan merekam lagunya di luar negeri.

Pertama kali rekaman di Amerika, suara Krisdayanti langsung direkam di NRG Recording Studio, Hollywood. Studio rekaman papan atas ini sering digunakan oleh musisi kelas dunia seperti Jay Z, Celine Dion, Justin Bieber, Bon Jovi, Miley Cyrus hingga band rock, Foo Fighters. Single hit pertama KD ‘Sleep to Dream’, diciptakan oleh Mateo Camargo, produser dan penulis yang karyanya pernah dinyanyikan oleh Shakira dan Hillary Duff. Bagi Mateo, lagu bergenre pop dance ini adalah karya pertama yang ia ciptakan untuk penyanyi Indonesia.

Single ‘Sleep To Dream’ dan ‘In Love Again’ bisa music enthusiast dapatkan di iTunes.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img