We’re back and bigger!
Record Store Day adalah sebuah perayaan tahunan yang diselenggarakan setiap Sabtu ketiga di bulan April. Perayaan ini bertujuan untuk merayakan budaya toko rekaman yang dimiliki secara independen. Perayaan ini sekaligus menjadi tempat berkumpulnya para fans musik, musisi, dan ribuan toko rekaman independen di seluruh dunia.
Tahun ini, Record Store Day Indonesia kembali berpartisipasi dalam memperingati Record Store Day. Di Jakarta, Record Store Day Indonesia menggelar acara selama dua hari berturut-turut, yakni pada 18 dan 19 April 2015 di Gedung Bara Futsal Blok M (ex Golden Truly, ground floor) Jl. Falatehan no.68.
Record Store Day tidak pernah lepas dari perilisan spesial bentuk fisik, baik CD maupun piringan hitam. Di acara Record Store Day Indonesia di Jakarta tahun ini, akan ada sebanyak kurang lebih 30 rilisan khusus dari musisi-musisi lokal. Selain itu, sebanyak lebih dari 90 records & merchandise stores yang terlibat dan penampilan LIVE dari band-band indie lokal.
Selain Jakarta, beberapa kota besar di Indonesia juga turut memperingati Record Store Day tahun ini, seperti Palu dan Malang. Semoga hal ini dapat menjadi permulaan bagi kota-kota selain Jakarta untuk menyebarkan semangat Record Store Day di Indonesia.